BeritaSumsel

Perayaan Hari Pendidikan dengan Kemah Literasi Numerasi SD Negeri Margodadi

×

Perayaan Hari Pendidikan dengan Kemah Literasi Numerasi SD Negeri Margodadi

Sebarkan artikel ini

 

 

 

 

 

 

 

SIJABERITA, OKUTIMUR – Kemah literasi numerasi merupakan salah satu bagian dari event Gelar literasi dan numerasi. Gelar literasi dan numerasi adalah kegiatan kolaborasi yang dilakukan oleh Isania Marsel Viliyati mahasiswi STKIP Muhammadiyah OKU Timur Prodi Pendidikan Matematika bersama pihak Sekolah Penugasan sebagai Upaya peningkatan literasi dan numerasi siswa dalam rangka perayaan Hari Pendidikan Nasional.

 

Tujuan dari kegiatan ini adalah membangun karakter siswa, membangun budaya literasi dan numerasi, meningkatkan motivasi belajar dan merayakan Hari Pendidikan Nasional.

 

SD Negeri Margodadi adalah salah satu sekolah dasar yang terletak di daerah OKU Timur tepatnya pada desa Marga Cinta, Kecamatan Belitang Madang Raya. Letaknya yang bisa dibilang di ujung desa, membuat keberadaan sekolah ini jarang diketahui oleh orang luar.