Berita

AKP Zahirin Terima Kunjungan IPSI dan Ketua PSHT Ranting Belitang II

×

AKP Zahirin Terima Kunjungan IPSI dan Ketua PSHT Ranting Belitang II

Sebarkan artikel ini

SIJABERITA,OKUTIMUR – Kapolsek Belitang II menerima kunjungan sekaligus silaturahmi dari Ketua IPSI ( Ikatan Pencak Silat Indonesia) dan Ketua PSHT (Persaudaraan setia hati Terate) ranting Belitang II.

Kapolsek Belitang II AKP Zahirin mengatakan, dengan kegiatan ini akan terciptanya sinergitas oleh Ketua IPSI dan Ketua PSHT dengan anggota Polsek Belitang II.

“IPSI serta PSHT selama ini telah membantu kegiatan kepolisian terutama ikut menjaga Kamtibmas saat perayaan hari raya baik agama islam, nasrani, Hindu dan budha,” terangnya.

Kapolsek juga berharap kepada seluruh lapisan masyarakat untuk bersama menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Belitang II.

“Tentu dengan dukungan dari seluruh elemen masyarakat, akan tercipta keamanan dan ketertiban masyarakat,” jelasnya.(AZ)